Rabu, 06 Juni 2018

PMR SMKN 1 SANGGAU SILATURAHMI KE PANTI ASUHAN BINA KAPUAS YAYASAN HIDAYATULLAH

www.smkn1sanggau.sch.id - Tampak raut senang adik-adik Panti Bina Kapuas Yayasan Hidayatulah yang berlokasi di Jln. Raya Sanggau-Semuntai desa Penyeladi ketika melihat kunjungan PMR-WIRA SMK Negeri 1 Sanggau, Selasa 5 Juni 2018.

Kegiatan diawali dengan sambutan Ketua PMR Nina Meilihana yang mengatakan sebanyak 15 orang perwakilan anggota PMR bersilahturahmi ke Panti dalam rangka Bulan Suci Ramadhan 1439 Hijriah. Setelah perkenalan dan ramah tamah kemudian dilanjutkan penyerahan bingkisan secara simbolis kepada Pihak Panti Asuhan.

Ditambahkan Selvinus Seringo, S.Pd selaku guru sekaligus Pembina PMR SMKN 1 Sanggau, "Saya bangga dengan siswa-siswi bimbingan saya, mereka memiliki rasa kepedulian yang sangat luar biasa untuk saling berbagai apalagi saat-saat bulan suci begini semoga niat baik mereka mendapat keberkahan bagi mereka dan dapat bermanfaat sesuai kebutuhan bagi anak-anak yang ada di panti asuhan.

Di sisi lain pihak Panti sangat berterima kasih kepada pihak SMKN 1 sanggau terkhusus atas kepedulian dari jiwa muda anggota PMR SMKN 1 Sanggau.






Tidak ada komentar: